POTRETJEMBER.COM, Jember - Curah hujan yang cukup tinggi Senin (20/11/17) di Kabupaten Jember, menyebabkan tebing di bantaran sungai tan...
POTRETJEMBER.COM, Jember - Curah hujan yang cukup tinggi Senin (20/11/17) di Kabupaten Jember, menyebabkan tebing di bantaran sungai tanggul longsor yang terletak di wilayah Dusun Krajan, Desa Tanggul Wetan, Kecamatan Tanggul, Jember.
Akibat kejadian tersebut 4 rumah warga yang berada di pinggir bantaran sungai rusak, 1 rumah warga rusak total, bagian belakang (dapur) ikut longsoran tanah dan bagian dinding retak-retak, sedangkan 3 rumah lainya, bagian dapur ada yang menggantung di atas sungai, dan lantai sabagian ikut longsor.
Empat rumah warga yang mengalami kerusakan yakni milik, Hariyanto ( 58 ), Faisol (40), Hutmiadi (62) dan Jumati (60), keempatnya adalah warga Dusun Krajan Rw. 012 Rt. 003 Desa Tanggul Wetan, Kecamatan Tanggul, Kabupaten Jember, meski tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut namun kerugian diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah.
"Untuk kejadiannya ya sekitar pukul 19.15 wib lah, saat itu arus sungai memang besar, jadi tanah tergerus arus air, kalau sorenya tidak ada tanda tanda Tanah akan longsor atau tergerus," kata Hariyanto (58) pemilik rumah yang kondisinya rusak total selasa (21/11/2017) saat dikonfirmasi.
Atas kejadian tersebut Segenap Muspika Kecamatan Tanggul yang terdiri dari Camat Tanggul Sukardi, Bhabinkamtimas Tanggul Wetan dari Dari Polsek tanggul Aiptu Supriyo, Kasun Krajan Desa Tanggul Wetan Fauzan Adima, Ketua Rw 12 Deki Serta Kasi pemerintahan Pemerintahan Desa Tanggul wetan Juhri, selasa pagi melakukan pengecekan kelokasi kejadian. (Nang/Tis)