Pandemi Covid-19, Inilah Langkah Gugus Tugas Pemkab Jember

POTRETJEMBER.COM - Guna mencegah penyebaran Covid-19. Pemerintah Kabupaten Jember mengambil langkah dengan menutup pusat belanja seperti ...


POTRETJEMBER.COM - Guna mencegah penyebaran Covid-19. Pemerintah Kabupaten Jember mengambil langkah dengan menutup pusat belanja seperti Mall, dan Pasar Tradisional mulai tanggal 23 sampai 29 Mei 2020.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika
Gatot Triyono yang juga sebagai Juru bicara Gugus Tugas menjelaskan, penutupan mal dan pasar tradisional bertujuan untuk melaksanakan pembersihan, petugas akan melakukan penyemprotan disinfektan di sekitar 29 pasar yang dikelola oleh pemerintah. Selasa (26/5/2020)

"Gugus tugas sekarang sedang menyiapkan bantuan kepada pedagang pasar tradisional, bantuan itu berupa beras, minyak, gula, dan uang Rp. 100 ribu," ujar Gatot

Sebelum pasar dibuka kembali, pedagang akan menjalani rapid test. Ada lebih 5 ribu pedagang, termasuk pedagang lesehan di pasar.

Dinas Kesehatan saat ini sedang melakukan pemetaan pedagang sekaligus menyusun teknis pelaksanaan tes kesehatan tersebut.

Jika reaktif, pedagang akan menjalani pemeriksaan lanjutan. Sedang yang nonreaktif akan diberi tanda. Tanda ini harus dipakai saat berdagang.

Apabila ada yang menolak menjalani tes, petugas akan melakukan pendekatan. Jika benar-benar tidak mau menjalani pemeriksaan kesehatan itu, maka pedagang tersebut tidak boleh berjualan. “Karena kebijakan ini untuk kebaikan bersama,” tegasnya.

Saat berdagang nantinya, masih terang Gatot, para pedagang akan ditata lebih ketat agar benar-benar terjadi physical distancing. Mereka juga akan dibekali face shield atau pelindung wajah.

Usia pedagang juga menjadi bahan evaluasi gugus tugas. Opsinya, pedagang yang berusia di bawah 50 tahun diperbolehkan berdagang. “Memang yang rentan kan usia lansia,” ungkapnya.

Terkait dengan pedagang yang berusia di atas 50 tahun, Gatot menjelaskan bahwa ketua gugus tugas yang sekaligus Bupati Jember, dr. Faida, MMR., menyampaikan pedagang yang lansia akan mendapatkan perhatian lebih.

Sementara dengan adanya pedagang keliling, Gatot menyebut bahwa gugus tugas saat ini sedang menelusuri mereka untuk mendapatkan penanganan yang diperlukan. (*)

COMMENTS

Nama

Bisnis Desa Hukum Jember Kebudayaan Keriminal Kesehatan Kriminal Nasional Olahraga Olehraga Opini Pemerintah Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Prestasi Religi Sosial Sosialisasi Wisata
false
ltr
item
POTRET JEMBER.COM: Pandemi Covid-19, Inilah Langkah Gugus Tugas Pemkab Jember
Pandemi Covid-19, Inilah Langkah Gugus Tugas Pemkab Jember
https://1.bp.blogspot.com/-hqtqtQIEe_s/XtNXfrvcHaI/AAAAAAAAGog/6FtB80ALi3Q7wc3QcGSSSZvml9rLD4cHQCLcBGAsYHQ/s320/BRIEFING-GUGUS-TUGAS-COVID-2.jpeg
https://1.bp.blogspot.com/-hqtqtQIEe_s/XtNXfrvcHaI/AAAAAAAAGog/6FtB80ALi3Q7wc3QcGSSSZvml9rLD4cHQCLcBGAsYHQ/s72-c/BRIEFING-GUGUS-TUGAS-COVID-2.jpeg
POTRET JEMBER.COM
http://www.potretjember.com/2020/05/pandemi-covid-19-inilah-langkah-gugus.html
http://www.potretjember.com/
http://www.potretjember.com/
http://www.potretjember.com/2020/05/pandemi-covid-19-inilah-langkah-gugus.html
true
7543246334642126740
UTF-8
Not found any posts VIEW ALL Selengkapnya Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy